Headlines News :
Home » » Merubah Icon ShortCut Pada Layar Android Dell Streak

Merubah Icon ShortCut Pada Layar Android Dell Streak

Written By Cara cepat jadi sultan on Sabtu, 06 Agustus 2011 | 06.12

Sama seperti pada layar komputer, pada Android pun anda bisa melakukan banyak kustomisasi dan personalisasi. Salah satu personalisasi yang belum biasa digunakan oleh pengguna ponsel Android adalah mengganti gambar dari ShortCut aplikasi.
Merubah Icon ShortCut Pada Layar Android Dell Streak Image
Sama seperti pada layar komputer, pengguna ponsel Android bisa meng-custom layar ponsel Android. Berikut ini cara mudah merubah Short Icon dari aplikasi pada Android:
Menggunakan ADW Launcher
  • Jika belum memiliki ADW Launcher, pergi ke Android Market cari dan install aplikasi ADW Launcher di Android.
  • Tekan layar Android agak lama sampai keluar menu Add to Home Screen.
  • Pilih menu Shortcuts.
    Merubah Icon ShortCut Pada Layar Android Dell Streak Image
  • Tentukan apa yang ingin ditambahkan, apakah itu aplikasi, bookmarks, contact atau menu yang lain. Sebagai contoh, pada gambar di bawah ini kita memilih game Angry Birds Rio
  • Setelah icon Angry Birds sudah ada di layar, tekan icon tersebut agak lama, kemudian pada bagian atas akan keluar menu pilihan. Pilih menu  Edit.
  • Pada menu Edit, pengguna ponsel Android bisa melakukan beberapa perubahan seperti mengganti nama, mengganti target aplikasi atau merubah gambar dari icon.
    Merubah Icon ShortCut Pada Layar Android Dell Streak Image
  • Untuk mengganti icon, tekan gambar kecil pada bagian kiri agak lama, setelah itu pilih gambar sesuai dengan selera. Apakah itu menggunakan Select picture, Select anf crop picture atau mengambil icon bawaan dari ADWTheme IconPacks.
    Merubah Icon ShortCut Pada Layar Android Dell Streak Image
  • Terakhir pilik tombol OK
Menggunakan Launcher Pro
  • Sama seperti langkah sebelumnya, install Launcher Pro ke dalam ponsel Android.
  • Jalankan Launcher Pro ke screen Android.
  • Tekan screen agak lama sampai keluar menu Add to Home Screen.
  • Pilih menu ShortCut dan pilih aplikasi, bookmarks, contact dan yang lainnya sesuai keinginan.
    Merubah Icon ShortCut Pada Layar Android Dell Streak Image
  • Pada bagian Edit ShortCut, tekan icon agak lama sampai aga menu edit gambar. Pilih gambar sesuai dengan keinginan. Anda pun bisa menggunakan gambar dari camera pada ponsel.
  • Selain merubah gambar, anda juga bisa menrubah title sesuai dengan apa yang anda inginkan.
    Merubah Icon ShortCut Pada Layar Android Dell Streak Image
  • Terakhir klik tombol OK.
FAQ
Q) Kalau saya tidak menggunakan kedua Launcher di atas, apakah bisa? Atau bisa menggunakan Launcher lain?
A) Kami belum pernah mencoba menggunakan yang lain, jadi belum bisa kasih referensi.
Q) Saya sudah melakukan step-by-step langkah di atas tapi kenapa belum berhasil?
A) Anda menggunakan ponsel Android apa? Pada saat melakukan percobaan kami menggunakan Dell Streak 7, mungkin pada Android lain hasilnya akan berbeda.


Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Original Design by Creating Website Modified by Adiknya